Skip to main content

Masjid Penuh Berkah: Saldonya Minus tapi Makmur Terus

 


Sebelumnya gue kan udah pernah ngereview tentang Masjid Jogokariyan. Kalau lo liat masjidnya dari segi bangunannya, emang keliatannya gak ada yang istimewa. Bangunannya sangat sederhana. Tapi Masjid ini unik banget. Kalau Masjid lain itu kerjaannya numpukin saldo, numpukin uang sedekah orang bahkan sampai ratusan juta. Tapi masjid ini filosofinya menggunakan infak jamaah secara amanah sehingga saldonya relative kecil. Begitu ada sedekah datang langsung disalurkan semuanya sampai saldonya nol rupiah. Lagian apa sih yang perlu dibanggain kalau saldonya besar? Jama’ah Masjid itu kan infak agar tersalurkan menjadi kebaikan.

Nah, belakangan ini ada Masjid yang enggak kalah kerennya. Keuangannya lebih ekstrim lagi. Kalau Jogokariyan kan dikenal sebagai saldo nol. Ada Masjid di Sragen, Jawa Tengah yang saldonya itu selalu minus. Nama Masjidnya adalah Masjid Al Falah. Masjid ini adalah Masjid transit yang arsitekturnya sederhana juga tapi manfaat untuk ummatnya benar-benar dirasakan. Masjid ini sekarang bahkan jadi percontohan nasional.

Perubahan nyata dirasakan sejak manajemennya dipegang oleh Bapak Kusnadi Ikhwani. Beliau diamanahi sebagai ketua takmir di tahun 2016. Sejak menjabat, beliau langsung belajar ke Masjid Jogokariyan. Beliau takjub dengan system saldo nol. Akhirnya beliau langsung mengenolkan saldo Masjid, bahkan beberapa bulan kemudian sampai saat ini saldo Masjid langsung diminuskan.

 


Kas Masjid dikosongkan dan dihabiskan untuk disalurkan ke pelayanan ummat. Mereka mulai dengan membangun kanopi dan transit imam. Demi menarik jamaah, Masjid Raya Al Falah pernah membuat program Shalat Subuh Berjamaah berhadiah umrah. Langsung ramai bro. Seperti Masjid Jogokariyan, Masjid ini buka 24 jam dan setiap hari Masjid ini selalu menyediakan teh jahe gratis dan makan gratis kecuali hari Senin dan Kamis. Mungkin ini terlihat remeh temeh, apa hebatnya sih cuman sediakan makan? Padahal memberi makan itu memberi suasa kehangatan di Masjid. Makan-makan dan minuman gratis di Masjid juga membuat jamaah Masjid jadi saling berinteraksi dan saling kenal. Dan masyarakat ekonomi kebawah, serta pedagang-pedagang asongan akan sangat diringankan beban hidupnya. Di saat banyak Masjid lain memasang aturan “dilarang tidur di Masjid”, Masjid Al Falah Sragen justru menyiapkan hotel kapsul yang dilengkapi dengan Kasur dan bantal. Pelayanannya gratis atau boleh infak seikhlasnya.



Setiap Jama’ah Masjid yang berinfak di Masjid ingin uangnya dimanfaatkan sebaik-baiknya. Semestinya Masjid yang memiliki saldo yang berlimpah segera pergunakan semaksimal mungkin untuk melayani ummat. Tidak perlu terus-terusan membangun menara, kaligrafi, atau mempercantik dan memegahkan Masjid kalau sarana sudah bagus. Yang tidak kalah penting, terlebih di masa pandemi bahwa kas Masjid digunakan untuk membantu ummat yang membutuhkan.




Comments

Post a Comment

Popular posts from this blog

Manfaat Besar Kereta Api

    Kereta api merupakan salah satu transportasi umum yang sangat digemari banyak orang. Bahkan di negara maju, transportasi andalannya adalah kereta api. Kereta api adalah angkutan umum yang sangat bermanfaat karena efektif dan efisien, terutama dalam meminimalkan kemacetan di jalan raya. Lalu, apa sih yang membuat kereta api begitu diminati dan dinikmati oleh banyak orang, mari kita simak: 1. Bebas dan Membebaskan dari Macet:  Kereta api berjalan di rel dan tentunya bebas dari macet. Jalan raya sangat mungkin terkena macet, apalagi kalau lalu lintas sedang padat-padatnya. Akan tetapi, kereta api sangat cepat dan bebas macet. Bukan hanya bebas dari macet, kereta api juga membebaskan jalan raya dari macet. Kalau masyarakat mulai banyak yang beralih kereta api, jumlah kendaraan bermotor bisa berkurang secara signifikan sehingga beban jalan raya berkurang. 2. Hemat Waktu, Hemat Uang, Hemat Spasi:   Karena kereta api itu bebas macet, tentu saja perjalanan dengan kereta api bi

Lokomotif CC 206

Salam KA semuanya...  Saya Naufal, penggila kereta yang luar biasa. Mungkin ada beberapa dari kalian ada yang belum tahu kalau saya penggila kereta. Kalau kamu ingin tau seputar informasi dan pengetahuan tentang kereta, kamu bisa tanya kepada saya. Sekarang, saya ingin berbagi sekilas info berbau KA.  Artikel ini bertopik khusus lokomotif. Perkeretaapian Indonesia sangaat terkenal dengan jumlah lokomotif yang sangat beraneka ragam.Mulai dari Mbah Loko Uap pada era jajahan Belanda hingga lahirnya lokomotif diesel. Lokomotif Diesel mulai beroperasi di Indonesia untuk memensiunkan loko uap dari tahun 1953. Loko tersebut adalah loko CC 200.   Hingga kini, loko diesel kerap dikembangkan oleh perusahaan kereta api Indonesia. Dan tahukah, beberapa waktu belakangan ini, telah hadir tamu baru yaitu "Lokomotif CC 206". Mengapa dibeli loko baru?  Seiring berjalannya waktu, kebutuhan perkeretaapian Indonesia terus meningkat. Lokomotif digunakan u

Sekolah Victory Plus

Tentang Sekolahku    Sekolahku bernama Sekolah Victory Plus (SVP). Sekolah ini ada di Kemang Pratama. Dibangun pada tahun 1998. Kurikulum yang dipakai sekolah ini adalah kurikulum IB (International Baccalaureate). Sekolah ini adalah sekolah internasional, berbahasa Inggris. Sekarang, Sekolah Victory Plus sudah lebih besar dan luas, dan makin berkembang dan terkenal daripada dulu. Di bawah ini, ada 2 gambar logo yaitu logo Sekolah Victory Plus (atas) dan logo IB (bawah): SVP Pledge (Janji SVP)  I Pledge to be a champion  Treating Ourselves, Each Other, and the environmental with respect I will be:  Courageous Honest  Active Moral  Positive Innovative Optimistic And Noble Program di Sekolah Victory Plus (berdasarkan tingkatan kelas)   Setiap tingkatan kelas di Sekolah Victory Plus mempunyai program masing-masing. Program tersebut hanya digunakan untuk sekolah yang menggunakan kurikulum IB. Untuk SD, programnya adalah PYP (Primary Years P